Minggu, 28 September 2014

ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Hai, sob! Lama tak jumpa ya, setelah beberapa bulan mondar-mandir untuk urusan yang tak pasti. Akhirnya pada akhir bulan September ini saya mulai menyempatkan diri untuk melongok blog kesayanganku ini. Selidik punya selidik rupanya Asus telah meluncurkan produk Smartphone Android terbaiknya yaitu ASUS ZenFone. Menurut kabar yang beredar perangkat ini dibanderol dengan harga yang murah, waw. Tak mau ketinggalan rasanya untuk membagikan kabar gembira untuk kita semua...

Smartphone kini sepertinya sudah menjadi gaya hidup. Bagaimana tidak, dari bangun tidur sampai mau tidur lagi rasanya kita tak pernah lepas dari perangkat yang satu ini. Hal itu lantaran smartphone  telah menjelma menjadi sebuah perangkat yang multifungsi. Ia dapat berfungsi sebagai kamera, untuk menjelajah internet, sistem navigasi, pusat hiburan, sampai ke penyimpan catatan, jadwal sampai agenda kerja.

Tak hanya itu saja, kita juga semakin betah dan nyaman berlama-lama karena smartphone  juga memiliki tampilan serta desain yang cantik, elegan, dan bahkan hadir dengan pilihan warna yang beraneka yang menggambarkan identitas pemiliknya. Dan itu semua hadir dalam ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik.

Berdasarkan informasi dari situs resminya, ASUS ZenFone tersedia dalam tiga varian, yaitu ASUS ZenFone 4, 5 dan 6. Perbedaan yang cukup moncolok dari ketiganya yaitu terdapat pada ukuran layar dan harga.
ASUS ZenFone smartphone Android terbaik
Asus ZenFone

        

Terinspirasi dari Asus PadFone, ketiga ZenFone series memiliki desain sederhana nan cantik dengan  material berkualitas. Meskipun menggunakan material plastik dengan finishing matte sebagai bahan casing samping dan belakang, namun hal ini relatif terlihat lebih mewah nan elegan dibanding plastik dengan finishing glossy. Dengan itu, justru Anda tidak akan merasa licin saat menggenggam, walau dalam kondisi berkeringat sekalipun.
Asus juga melengkapinya dengan aksesoris yang mana Anda bisa mengganti cover belakangnya dengan warna yang sesuai dengan indentitas atau karakter Anda.

        
ASUS ZenFone series hadir dengan sistem operasi Android 4.3 (Jelly Bean), yang nantinya dapat ditingkatkan menjadi versi 4.4.2. Dengan Asus ZenUI, membuat tampilan antarmuka ZenFone menjadi lebih sedap dipandang. Hal ini lantaran kesungguhan dari pihak Asus dalam mengembangkan antarmukanya. Mulai dari tampilan Lockscreen, Homescreen, Menu, hingga Widget dan Settings dirubah cukup drastis dengan menerapkan konsep freedom, expression, dan connection. Sehingga menjadikan ZenFone lebih indah, lancar dan intuitif.


ASUS ZenFone smartphone Android terbaik
Asus ZenUI


       
Dari segi kualitas layarnya sangat menawan. Memiliki layar berukuran 4 inchi dengan resolusi WVGA dan kedalaman layar mencapai 233 ppi. Sedangkan pada ASUS ZenFone 5 dan 6 lebih menarik lagi, dengan ukuran layar 5 dan 6 inchi, kualitas HD 1280x720, IPS dengan Capacitive touch panel. Bahkan ketiganya sudah dibekali lapisan Corning Gorilla Glass 3 dengan tambahan fitur Anti-finger Coating.
         
ASUS ZenFone smartphone Android terbaik
Asus ZenFone


Pada ASUS ZenFone 5 dan 6 dibekali dengan prosesor dual-core dari Intel® Atom™ Z2560 (1.6 GHz) yang dipadukan dengan RAM  2GB, sedangkan untuk ASUS ZenFone 4 Smartphone dengan layar 4 inci, hadir dengan dukungan tenaga berprosesor Intel® Atom™ Z2520 (1.2 GHz).
         

Untuk urusan kamera, ASUS ZenFone 6 berdiri paling depan dibanding seri lainnya. Membenamkan sensor kamera 13 MP dibagian belakang dan kamera 5MP dibagian depan. Smartphone dengan layar 6 inci ini sangat cocok untuk Anda yang hobi berphoto selfie bahkan untuk kegiatan fotografi sekalipun. Sedang untuk ASUS ZenFone 4 dan 5 dibenamkan kamera beresolusi 8MP dan 5MP dengan tambahan kamera bagian depan. Ketiganya sudah dilengkapi dengan fitur kamera yang melimpah, belum lagi dengan dukungan teknologi Pixel Master, sebuah teknologi kamera eksklusif Asus untuk hasil kamera yang lebih baik.
        
ASUS ZenFone smartphone Android terbaik
Kamera


Dengan spek yang wah dilengkapi dengan fitur yang melimpah ditambah lagi dibandrol dengan harga yang murah, Asus benar-benar menggebrak pasar smartphone saat ini. Saya tak tahu harus bilang apa. Yang jelas ASUS ZenFone merupakan Smartphone Android Terbaik saat ini. Apalagi ASUS ZenFone 5, jika membandingkan antara spesifikasi, fitur dan kualitas dengan harga. Mungkin Smartphone dengan layar 5 inci ini lah rajanya.


Jumat, 26 September 2014

Spesifikasi dan Harga ASUS ZenFone 6, Smartphone layar besar kualitas sangar

Salah satu smartphone yang mulai di pasarkan di Indonesia adalah ASUS ZenFone 6. Hadir dengan layar 6 inchi, dengan dimensi 124.42 x 61.44 x 11.2 mm dan berat 115 g. Tampaknya jika melihat dari segi ukuran layar serta dijual dengan harga mulai dari Rp. 3.099.000,- , perangkat ini lebih cocok jika disebut smartphone kelas menengah.

Asus Zenfone Smartphone terbaik
Asus Zenfone 6


Berikut Spesifikasi ASUS ZenFone 6
  • Prosesor Intel Atom Z2560 dual core 1.6GHz
  • RAM 2GB, storage internal 16GB, slot micro SD up to 64GB
  • Android 4.3 Jelly Bean (upgradeable to Kitkat 4.4) dengan antarmuka Asus Zen
  • Layar 6 inci IPS resolusi HD (1280x720 piksel, 245 ppi) dengan lapisan Gorilla Glass 3 dan panel ultra sensitif untuk penggunaan dengan sarung tangan
  • Kamera belakang (Panasonic) PixelMaster 13MP dengan autofokus, apertur f/2.0, kamera depan 2MP
  • Perekaman video 1080p
  • Dual SIM (DC-HSDPA+), WiFi, Bluetooth, Micro USB, GPS
  • Baterai non-removable 3300mAh
 Tahun ini sepertinya merupakan ajang pertarungan sengit dalam memperebutkan pasar smartphone murah. Ada beberapa vendor besar yang tampaknya mulai menemukan peluang besar di segmen ini. Tentunya hal ini menyebabkan konsumen sebagai pihak yang diuntungkan.  Demikian informasi seputar Spesifikasi dan Harga ASUS ZenFone 6, terimakasih atas kunjunganya :)

Kamis, 25 September 2014

Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 5, rajanya smartphone murah

Ada cukup banyak vendor yang tampaknya mulai menemukan peluang besar di segmen pasar smartphone murah.. Tentunya hal ini menjadi kabar gembira bagi konsumen sebagai pihak yang diuntungkan..
Salah satu smartphone murah yang mulai di pasarkan di Indonesia yaitu ASUS ZenFone 5. Hadir dengan layar 5 inchi, dengan dimensi 148.2 x 72.8 x 10.34 mm dan berat 145 g. tampaknya akan menjadi salah satu penantang serius bagi smartphone murah lainnya, terutama untuk diharga dua jutaan.
Berikut Spesifikasi ASUS ZenFone 5

Asus Zenfone 5

  • Prosesor Intel Atom Z2560 dual core 1.6GHz
  • RAM 2GB, storage internal 16GB, slot micro SD up to 64GB
  • Android 4.3 Jelly Bean (upgradeable to Kitkat 4.4) dengan antarmuka Asus Zen
  • Layar 5 inci IPS resolusi HD (1280x720 piksel, 245 ppi) dengan lapisan Gorilla Glass 3 dan panel ultra sensitif untuk penggunaan dengan sarung tangan
  • Kamera belakang (Panasonic) PixelMaster 8MP dengan autofokus, apertur f/2.0, kamera depan 2MP
  • Perekaman video 1080p
  • Dual SIM (DC-HSDPA+), WiFi, Bluetooth, Micro USB, GPS
  • Baterai non-removable 2110mAh
Demikian informasi mengenai Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 5 semoga bisa manfaat bagi yang membacanya.

Rabu, 24 September 2014

Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 4, smartphone andoid harga satu jutaan

Tahun ini sepertinya merupakan ajang pertarungan sengit dalam memperebutkan pasar smartphone murah. Berbagai vendor telah bergerak dengan cepat untuk bersaing di segmen ini. Tentunya hal ini menyebabkan konsumen sebagai pihak yang diuntungkan bukan, heheh...

Salah satu smartphone yang mulai di pasarkan di Indonesia adalah ASUS ZenFone 4. Hadir dengan layar 4 inchi, dengan dimensi 124.42 x 61.44 x 11.2 mm dan berat 115 g. tampaknya akan menjadi salah satu penantang serius bagi smartphone murah lainnya, terutama untuk diharga satu jutaan.
Berikut Spesifikasi ASUS ZenFone 4
Asus Zenfone

  • Prosesor Intel Atom Z2520 dual core 1.2GHz
  • RAM 2GB, storage internal 8GB, slot micro SD up to 64GB
  • Android 4.3 Jelly Bean (upgradeable to Kitkat 4.4) dengan antarmuka Asus Zen
  • 4.0inci, WVGA 800x480, TFT dengan Capacitive touch panel dengan lapisan Gorilla Glass 3 dan panel ultra sensitif untuk penggunaan dengan sarung tangan
  • Kamera belakang 5 Mega-Pixel dengan Auto Focus, kamera depan 0.3 Mega-Pixel
  • Perekaman video 1080p
  • Dual SIM (DC-HSDPA+), WiFi, Bluetooth, Micro USB, GPS
  • Baterai non-removable 1600mAh
Dibanderol dengan harga 1juta lebih sedikit rupanya tak membuat  ASUS ZenFone 4 menanggalkan sisi desain dan fitur. Selain desain dan fitur melimpah yang menjadi daya tarik lainnya adalah kualitas layar yang menawan. Hal ini tentu membuat smartphone dengan layar 4 inchi ini menjadi salah satu yang terbaik dikelasnya.

Senin, 22 September 2014

Asus luncurkan EeeBook X205 Coba Bangkitkan Era Netbook

Ada yang masih ingat netbook? Ingetlah, belum ada setahun ane beli Netbook Asus. Laptop mungil harga terjangkau itu sempat berjaya dengan pelopornya Asus Eee PC. Tenggelam ditelan popularitas smartphone dan tablet PC, kini tampaknya Asus coba membangkitkan era netbook dengan kehadiran EeeBook X205.

Diperkenalkan pada ajang pameran teknologi IFA 2014 di Berlin, EeeBook X205 mengusung layar 11,6 inch disertai sistem operasi Windows 8.1. Sedangkan prosesornya Intel Atom quad core ditunjang dengan RAM 2GB.

Spesifikasi kunci lain meliputi storage internal 32/64 GB, cloud storage 500GB gratis di Asus WebStorage, sepasang port USB 2.0, Micro-SD dan Micro-HDMI, serta tentu saja konektivitas Wi-Fi.

Desainnya memang mengingatkan pada netbook zaman dahulu. Tapi untuk menambah kenyamanan pengguna, Asus memperbesar keyboard dan trackpad-nya sehingga bahkan melebihi ukuran yang umum ditemukan di laptop 14 inch.

Dikutip dari PCWorld, Kamis (4/9/2014), harganya dibanderol lumayan terjangkau, yakni USD 265 atau sekitar Rp 3,1 juta. Apakah EeeBook X205 mampu membangkitkan era netbook? Kita tunggu saja.


(inetdetik)

Jumat, 25 April 2014

Mengembalikan GRUB yang hilang pada Ubuntu


Mengembalikan GRUB yang hilang pada Ubuntu -  Lanjut dari postingan sebelumnya yang berjudul Laptop ku install ulang dan GRUB menjadi hilang (menghapus skin windows). Gw lanjutin yak ceritnya….

Install ulang pun dimulai. Gak usah gw jelasin lagi yak. Pasti udah pada pinter .
Selesai install ulang (hoorrreeee!), komputer pun restart otomatis, entah bagaimana ceritanya. Yang jelas, langsung ke topik permasalahannya. Ini laptop gak bisa masuk windows atau linux!!! WHATT!!!
Yang ada disana munculah sebuah pesan yang berisi kira-kira “GRUB ANDA RUSAK SILAKAN PERBAIKI”

Okelah kalau begitu boleh di cek dibawah ini, Cara mengembalikan GRUB ubuntu :
1. boot live cd ubuntu
2. setelah masuk live session buka Application>>Aksesoris>>Terminal
3. ketik sudo<spasi>grub<enter>
grub>find /boot/grub/stage1 <enter>>>buat nyari file GRUBnya
grub>root (hd0,partisi grub) <enter>
grub>setup (hd0) <enter>
4. restart komputernya

Contoh :
khan$ sudo grub
 grub>find /boot/grub/stage1
  hd0,2
 grub>root (hd0,2)
 grub>setup(hd0)
 grub>quit


dan TARRRAAAA BUDIMAN!! Laptop telah kembali dengan windows yang seperti bayi lagi. Segera install office boy daaaannnn adek gw pulang. Tepat waktu. SUCKSEESSS Mengembalikan GRUB yang hilang pada Ubuntu. Sekian dan Terima kasih atas kunjungannya di halogie.blogspot.com :)

Minggu, 23 Februari 2014

Sebuah perjalanan menuju Gelora Bung Karno (GBK)

Sebuah perjalanan menuju Gelora Bung Karno (GBK), Sengaja cerita ini saya share di blog, sebenarnya gak pengen juga membagi cerita ini. Sebelumnya saya juga tak ingin menulisnya di layar laptop. Tapi, gak papa deh, daripada hanya terngiang-ngiang dikelapa, lebih baik dituangkan saja menjadi sebuah tulisan. Siapa tahu dapat muncul di pikiran lagi disaat yang tepat. Tapi sekarang malah ada dorongan untuk dishare diblog, dan semakin lama jadi semakin kuat. Apa boleh buat rasanya, agak terpaksa juga sich. Walaupun sebenarnya takada peristiwa yang menarik. Yach... Silakan membaca.

Stadion Gelora Bung Karno
Stadion Gelora Bung Karno


Baru-baru ini saya baru saja berpergian ke kawasan Sudirman Jakarta. Sudah cukup lama sebenarya terjadi. Sepulangnya dari sana, jadi terkenang lagi sewaktu jalan-jalan ke GBK (Gelora Bung Karno). Entah menarik atau tidak. Tapi ada niatan saya untuk menuliskannya di catatan ini. Terlebih ada satu momen yang slalu terbayang dalam kepala saya, heheh.

Semuanya berawal ketika adik saya ingin mengikuti sebuah tes yang diadakan oleh institusi pendidikan yang menurut perkiraan kami waktu itu, gak sempat kalau mengikuti jadwal kereta yang berangkat paling pagi sekalipun. Belum capeknya, belum tegangnya, sampai disana sudah harus bertemu dengan soal-soal pula. Jadi, sudah diputuskan bahwa kami akan menginap di salah satu masjid di komplek GBK tersebut.

Kami berangkat sekitar pukul setengah tiga sore. Disekitar stasiun kami sempetin juga makan. Sebenarnya adik saya saja yang makan, saya sudah makan siang sebelum berangkat tadi. Ternyata adik saya belum makan siang! sekalian satu (1) untuk dibungkus untuk persiapan. Waktu ashar pun tiba. Sholat dulu lah.. Setelah sholat, kami mulai bergegas menuju stasiun. Dalam pikiran saya, untuk mengejar waktu maghrib masih sempat lah. Kira-kira perjalanan sekitar 2jam.

Sepanjang perjalanan kereta berjalan lancar, tak ada kendala, ditemani hilir mudiknya pedagang asongan, khas dari kereta ekonomi. Stasiun demi stasiun kami lewati. Sampailah di stasiun Jakarta, kereta berhenti cukup lama. Bahkan sempat mati lampu. Saya benar-benar tak tahu apa yang sedang terjadi, Tapi penumpang lain terlihat tenang. sedangkan saya merasa cukup panik karena saya lihat waktu menunjukkan pukul 18.30 wib. Waktu maghrib sudah tiba. Akhirnya saya putuskan untuk turun dan sholat dulu di mushola.

Satu hal yang saya sesali. Kenapa saya memberikan karcisnya pada petugas, dan sudah disobek dong! Jadilah saya jalan kaki menuju ke kota. Dan saya tahu pasti ini akan melelahkan. Tapi dalam hati saya berkata “saya mulai ingat! Saya mulai ingat! Sepertinya menarik!” entahlah apa yang ada dipikiran adik saya, tapi saat itu saya sedang bersemangat.

Huft,,, capek juga, sementara sampai disini dulu. Mudah-mudahan gak lupa jadi bisa disambung lagi. 

Terimakasih sudah berkunjung di blog halogie, cerita tentang Sebuah perjalanan menuju Gelora Bung Karno-nya akan saya apdet lagi bulan depan. J

Minggu, 09 Februari 2014

Laptop ku instal ulang dan GRUB pun hilang

Laptop ku instal ulang dan GRUB pun hilang - Punya pengalaman seperti judul diatas sob? Atau, saat ini memang sedang mengalami masalah seperti di atas? Wah, berhubung Laptop yang saya pakai dual boot, saya juga pernah.  Mau tahu ceritanya? Gak mau?? Kalo gak mau juga gak papa kok, bisa langsung dikomen aja ya. Okey, daripada banyak cing cong mending langsung ke TeKaPeh. 

Laptop ku instal ulang dan GRUB menjadi hilang
technopot.net


Kerennya Apel
Jadi, begini ceritanya. Waktu itu gw lagi senyum-senyum sendiri (orgil donk?). gak juga, hampir!! Begitu ngeliat tampilan laptop ala-ala laptop apel. Heheh,,, hmm.. bagus juga. Liat disana, lihat disini, buka disana, buka disini, buka banyak, buka dikit jossss.. keren sih, tapii… bingung!! Maklum belum pernah pegang apel (kasian kan gw :’( ).

Tiba-tiba teringat masa kecilku, kau peluk dan kau manja. Kok kayak lirik lagu? Jadi inget! Adek gw khan mau make ni laptop. Dengan tampilan barunya, Gw aja bingung apalagi……-_-  wah musti buru-buru lagi. SIAL!!

Lupa juga sih, berapa jam lagi adek gw pulang. Tapi yang sekarang gw inget, waktu itu gw mesti buru buru borr!!. Sebab musababnya karena pernah kejadian juga gw iseng, rubah tampilan. Eeh..dia marah-marah!! gak juga sih, judulnya mah ngambek (samaajakalee). Akhirnya gw rubah lagi ke awal, daripadda tugasnya gak kelar-kelar.

Menghapus Skin Windows
Cuma, masalahnya ini gw install skin. gak bisa di uninstall. Dan tak tahu apa yang harus dilakukan untuk merubahnya kembali. Tanyalah Daku pada Mbah Gugel untuk mencari jawabnya. Sampailah diriku pada sebuah forum yang entah kutaktahu namanya. Disanalah kutemukan solusinya. Dan itu adalah berita buruknya. INUL. WHATT!!! Install ulang jadi jalan terakhir yang sulit.

Akhirnyaaaaa, karena tidak adanya waktu untuk memikirkan jalan lain untuk menghapus skin windows yang sudah terlanjur tertanam di windows, gw install ulang aja tu laptop.

Dan satu lagi berita buruknya adalah, Bersambung yee… 


Terimakasih atas kunjungannya di halogie semoga informasi Laptop ku instal ulang dan GRUB pun menjadi hilang bisa bermanfaat walaupun masih ngegantung.... tunggu kelanjutannya yak...

Rabu, 29 Januari 2014

Cara Cepat Belajar Bahasa Inggris

Ada cara supaya cepat belajar bahasa inggris, ada gak ya? Ada gak? Kalau bertemu dengan pertanyaan seperti ini maka akan saya jawab. Ada. Kebetulan saya dapat referensi dari blog sebelah kalau ada sebuah situs yang oke buat belajar bahasa inggris, mau tahu caranya? ya... e-Compusoft.co.id tempatnya.

Ada alasan kenapa saya membuat artikel ini. Yaitu saya teringat beberapa waktu yang lalu, ketika sedang duduk diruang loker, datanglah supervisor saya sambil mengucapkan salam, bersiap bekerja. Ada sedikit waktu luang katanya, sambil menemani saya yang bosan menunggu teman, bercerita beliau tentang banyak hal.

Ada satu hal yang masih berkesan, dan itu adalah mengenai bahasa inggris. Beliau mengaku kemampuannya masih sangat kurang. Padahal disaat yang sama ada cukup banyak peluang untuk posisi tertentu yang dipercayakan padanya dan penting bagi perkembangan karir, tapi sayangnya yang dituntut oleh perusahaan asing adalah kemampuan bahasa inggris.

Bukannya tidak berusaha, bahkan katanya sempat ikut kursus juga, tapi yaaa gitu. Dengan sedikit menahan malu karena satu kelas dengan anak sekolahan, bahkan anak SD. Tapi. Yaa, tetap dijalani toh sangat perlu. Walau sudah dapat sertifikat tapi kok masih belum bisa bahasa Inggris yak? Yah begitulah yang saya dengar.

Nah! Dia memotivasi saya juga supaya mau belajar bahasa Inggris. Mumpung masih muda katanya. Saat itu dia terlihat cuma bisa pasrah karena kemampuan bahasa inggrisnya yang masih seadanya. Disini saya menjadi sadar betapa pentingnya Bahasa Inggris bagi peningkatan karir seseorang.

Lalu saya berfikir, apakah tidak ada jalan lain? Apakah harus kita dibiarkan pasrah meratapi nasip? Khan tidak. Rupanya ada solusi lain. Dengan berkembangnya dunia ‘per-internet-an’, maka kini telah hadir situs yang menyediakan belajar bahasa inggris melalui system online. Wow! Benarkah? Tapi dimana?

Nah! Kalau sobat ada yang mau kursus bahasa inggris atau yang sudah kursus tapi masih merasa belum bisa bahasa inggris. Seperti yang sudah saya sebutkan pada pembuka artikel ini. Silakan coba cara berikut, siapa tahu cucok. Karena ada pepatah “banyak jalan menuju Roma” so, jangan nyerah.

Silakan untuk mengetahui lebih lanjut tentang produk dari e-Compusoft.co.id Anda bisa mengunjunginya sambil melihat-lihat. Atau kalau anda belum berani atau malu-malu, saya akan coba jabarkan sedikit, yaaa...
Singkatnya, setelah mengunjungi situsnya dan bergabung, sobat bisa mendapatkan Materi Full Conversation (audio), Panduan Ebook, Teknik-teknik cepat dan praktis menguasai bahasa Inggris. Dan masih banyak lagi. Sehingga, dalam waktu yang cukup singkat Anda akan cukup percaya diri dengan kemampuan Bahasa Inggris Anda.

belajar bahasa inggris online


Materi dikemas dalam sebuah CD Audio yang dilengkapi dengan Text Buku Panduan. Contoh materi pelatihan yang diberikan adalah:
A. Introduction to Language
Dalam materi ini akan membeberkan pada Siswa apa sebenarnya bahasa, apa itu Bahasa Inggris dan Apa Keunikannya lengkap dengan Penjelasannya.
B. Pronunciation (Pengucapan)
C. Receptive Speaking
Receptive Speaking adalah kemampuan menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan menggunakan kalimat inti. Dan inilah yang paling utama sebelum Siswa membentuk
D. Basic Structure
Structure sederhana, atau ada juga yang mengatakan Grammar. Materi diberikan secara Praktis.
E. Basic Listening
Siswa akan mendengarkan cerita yang dibawakan langsung oleh Native Speaker, lalu siswa akan diajak untuk mendiskusikannya.

Dengan materi diatas diharapkan nantinya siswa dapat berbahasa Inggris dan tidak kembali “patah arang” seperti kisah saya diatas. Selain itu, ada sebuah program khusus untuk para blogger. Sebuah Rekomendasi Program AfiliasiTerpercaya dari e-Compusoft.co.id yang mana akan mendapatkan sebesar 50rb tiap terjadi pembelian materi yang melalui link Url Anda.


Sekian informasi tentang cara capat belajar bahasa inggris dari halogie, jika ada hal-hal yang ingin ditanyakan, silakan masukkan dikolom komentar akan saya jawab semampu saya. Jika sobat mahu mengunduh materi lesson 1 sampai lesson 5 dari 32 lesson secara gratis, silakan klik disini. Untuk Program afiliasi bisa disini. Untuk hal lainnya bisa langsung kunjungi di e-Compusoft.co.id terima kasih. :)

Senin, 06 Januari 2014

FITRA: Pertamina Dipaksa Mengimpor Gas Hingga Harus Naikkan Harga

Harga Elpiji Naik - Koordinator Forum Indonesia Untuk Transparansi Anggaran ( FITRA), Uchok Sky Khadafi mengatakan kenaikan harga gas elpiji 12 Kg dari Rp 90 Ribu menjadi Rp 150 ribu merupakan "Kado Istimewa Ttahun Baru" dari Pemerintah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada masyarakat.

Uchok menyebut, kenaikan harga itu jadi kado istimewa lantaran kenaikan ini sudah direncanakan lewat prakondisi. Ucok menjelaskan, prakondisi yang dimaksud adalah pemerintah tidak pernah mau mengubah porsi penjualan gas antara kebutuhaan luar negeri dengan dalam negeri. Disebutkan, pemerintah tetap mempertahan porsi penjualan gas luar negeri tetap tinggi, dan dalam negeri ditetapkan rendah.

Menurut data dari kemneterian ESDM, porsi penjualan gas pemerintah dalam tahun 2012 adalah untuk dalam negeri sebanyak 40,7 persen, dan untuk ekspor sebanyak 59,3 persen. Akibat dari minimnya pasokan gas ini, mengakibatkan pasokan LPG untuk pasar  dalam negeri sangat minim.

"Akibat dari di sini, PT Pertamina dipaksa melakukan pembelian LPG pada tahun 2011, dari pasar impor sebanyak 48 persen; 2012, dari pasar impor sebanyak  51 persen;  tahun 2013, diperkirakan sebanyak 57 persen dari impor; pada tahun 2014 diperkirakan sebanyak 58 persen dari impor. Sehingga Pertamina harus membeli LPG lebih mahal karena, minim pasokan dalam negeri," kata Ucok.

Ucok menyebut bila dibandingkan harga LPG impor dan domestik, terlihat biaya pengadaan LPG dari impor dan dalam negeri (KKKS) jauh lebih mahal. Untuk tahun 2011 pengadaan impor LPG lebih mahal sebesar USD 48 per metrik ton, harga pengadaan LPG untuk Impor sebesar USD 922 per metrik ton, dan pengadaan dalam negeri sebesar USD 874 per metrik ton.

Adapun untuk tahun 2012, kata Ucok, pengadaan impor LPG lebih mahal sebesar USD 116 per metrik ton, harga pengadaan LPG untuk impor sebesar USD 1.019 per metrik ton, sedangkan harga pengadaan dalam negeri sebesar USD 903 per metrik Ton.

Lebih lanjut Uchok mengatakan, kenaikan harga elpiji 12 Kg disebabkan oleh jusfikasi pembenaran atau Rekomendasi BPK yang tertuang dalam  hasil audit BPK semester 1 Tahun 2013 terhadap PT Pertamina untuk sektor gas. Dalam rekomendasi BPK tersebut, PT Pertamina dalam kurun waktu 2011 - 2012 mengalami kerugian sebesar Rp 7.73 Triliun.

Untuk itu, kata Ucok, Pertamina disuruh menaikan harga LPG tabung 12 Kg dalam rangka mengurangi kerugian keuangan mereka. Kalau tidak, pendistribusian LPG dalam waktu panjang akan terganggu, dan kemampuan Finansial Pertamina dalam jangka panjang akan menurun.

"Dengan demikian, hasil audit BPK tidak objektif, ada kesan kepentingaan  titipan agar ada alasan pembenaran untuk menaikan harga LPG. Kalau melakukan audit, jangan melihat keuangaan pertamina dari sudut pandang perbandingan harga produksi LPG dengan Harga jual ke publik dong. Ini pasti hasil pertamina merugi. Lihat dan verifikasi lakukan verifikasi terhadap dugaan mark up penjualan maupun pembelian Gas Pertamina," tuturnya kepada Tribunnews.com, Minggu (5/1/2014).

Atas gambaran di atas, terang Ucok, kenaikan harga elpiji Pertamina adalah kado istimewa dari Pemerintah SBY untuk rakyat agar bisa menguras duit rakyat sendiri, atau hal ini sangat membebani ekonomi rakyat.

"Dan buat Pertamina, dan DPR, anda telah kehilangaan rasa prikemanusian, yang anda pikirkan hanya mencari keuntungaan saja. Seharus DPR itu kompak, menolak kenaikan harga elpiji dulu, sebelum ada hasil audit Investigasi terhadap pertamina yang berkaitan dengan subsidi elpiji," jelasnya.

Ucok memaparkan dalam Nota keuangaan tahun 2014, pemerintah memberikan subsdi kepada elpiji Tabung 3 Kg untuk tahun 2012 sebesar Rp 31,5 Triliun, dan tahun 2014 sebesar Rp 36,7 Triliun.



(tribun)

Jumat, 03 Januari 2014

DPR minta Polri jelaskan penembakan terduga teroris

Wakil Ketua Komisi I DPR Tubagus Hasanuddin mengkritik operasi penyergapan kelompok teroris di Ciputat dan meminta Polri menjelaskan penembakan yang menyebabkan enam terduga teroris meninggal dunia.

"Publik perlu tahu modusnya. Polri harus menjelaskan kenapa mereka dibunuh semua. Ataukan ini hanya trik saja karena Presiden SBY pernah menyatakan bahwa akhir tahun dan menjelang pemilu akan banyak konflik," katanya di Jakarta, Kamis.

Ia mengatakan, seharusnya polisi menangkap hidup-hidup para terduga teroris untuk penyelidikan dan pengungkapan kelompok-kelompok teroris.

Hasanuddin juga menyebut polisi tidak menggunakan cara yang efesien dan efektif dalam menyergap terduga teroris.

"Dalam finishing eksekusi perlu dipertanyakan masyarakat, mengapa pengepungan itu bisa lama sampai 13 jam. Kan teknis penyergapan sudah modern, misalnya pakai gas air mata, alat deteksi robot, atau dengan alat lain. Artinya, Polri itu bisa menangkap hidup-hidup, tidak semua mati," katanya.

"Kalau mau tembak semua, hancurkan saja semua ditempat. Tidak perlu butuh waktu lama hingga 13 jam, cukup 5 jam saja," kata mantan anggota TNI Angkatan Darat itu.



(antara)

sepakat saya dengan yang diatas. lagi-lagi kerja Densus88 saya kasih nilai minus. #bubarkanDensus