Selasa, 11 Desember 2012

Pengertian PHP



Jika anda seorang penggemar komputer atau seorang programer web tentu sudah tidak asing dengan PHP. Namun bagi saya yang masih awam. PHP itu apasih?? selain bahasa pemrograman, atau saat saya menulis postingan ini PHP itu artinya pemberi harapan palsu, hahahah :D .

Simak beberapa Pengertian mengenai PHP berikut :

Pada awalnya PHP merupakan tool yang dibuat oleh Rasmus Lerdorf. Tool ini disebut dengan Personal Home Page, sebagaian besar perintahnya berasal dari bahasa C, Perl dan Java kemudian berkembang menjadi PHP (PHP Hypertect Preprocessor) karena didalamnya terdapat fungsi-fungsi khusus dari PHP (Sunarfrihantono,2002).

PHP adalah salah satu bahasa pemrograman yang berjalan dalam sebuah web dan berfungsi sebagai pengolah data sehingga web akan lebih interaktif dan dinamis.
Setiap statement/perintah dari PHP harus diakhiri dengan menggunakan tanda titik koma (;). Umumnya setiap statement dituliskan dalam satu baris. Penulisan skrip PHP dalam tag HTML dapat dilakukan dengan dua cara yaitu Embedded Script dan non-Embeddded Script (Swastika, 2006).

Masih menurut Swastika (2006) PHP merupakan bahasa berbentuk skrip yang ditempatkan dalam server dan diproses di server. Hasilnya akan dikirimkan ke client, tempat pemakai menggunakan browser. PHP dikenal sebagai sebuah bahasa scripting, yang menyatu dengan tag-tag HTML, dieksekusi di server, dan digunakan untuk membuat halaman web yang dinamis seperti halnya Active Server Pages (ASP) atau Java Server Pages (JSP). PHP merupakan sebuah software open source.


sumber : http://wp.me/p1VGl6-e
gambar : planet-source-code.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar